#ngeREVIEW Drama Korea | Move To Heaven (2021)

ni-ha!~

Welcome back to my blog!

and this opportunity I will review one Korean drama again. . that will make me cry never stop.

Hangul: 무브 헤븐: 나는 유품정리사입니다

Genre: Drama

Pengarang: Yoon Ji-ryeon

Sutradara: Kim Seong-ho

Pemeran: Lee Je-hoon sebagai Sang-gu, Tang Jun-sang sebagai Gu-ru

Network: Netflix

Jumlah episode: 10 episode

Tanggal tayang: 14 Mei 2021

Di episode awal, penonton telah disuguhkan dengan kisah Han Geu Roo (diperankan oleh Tang Joon Sang), seorang laki-laki berumur 20 tahun yang menderita Asperger Syndrome, dimana ia kesulitan untuk memahami emosi dan berinteraksi sosial. Ia juga tidak mudah untuk beradaptasi dengan lingkungan baru. Namun dia sangat cerdas dan bahkan punya daya ingat yang luar biasa bagus.

Netflix

Dalam drama, Geu Ru ditampilkan sebagai sosok anak muda yang selalu punya rasa ingin tahu begitu besar, memiliki kecerdasan di atas rata-rata, berkomitmen tinggi dan bertanggung jawab atas pekerjaannya, serta terobsesi pada berbagai jenis hewan air khususnya ikan pari. Ia bekerja sebagai pembersih TKP orang yang telah meninggal bernama Move to Heaven bersama dengan sang ayah Han Jungwoo (diperankan oleh Ji Jin Hee). Tidak hanya sekedar membersihkan barang-barang mendiang, namun mereka turut menyampaikan pesan-pesan yang belum tersampaikan dari orang yang sudah meninggal kepada keluarganya. Namun suatu hari, ayahnya meninggal karena serangan jantung. Sebelum meninggal, ayah Geu Ru telah meninggalkan wasiat kepada Sang Gu (diperankan oleh Lee Je Hoon), adik sekaligus paman Geu Ru untuk menjadi wali anaknya dan menjalani masa pencobaan selama 3 bulan sebagai proses pendekatan dengan Geu Ru.

Netflix

Sang Gu yang merupakan mantan narapidana, bertolak belakang dengan Geu Ru. Sang Gu adalah sosok yang kasar, jorok, dan pemalas. Bahkan, Sang Gu berencana untuk merebut rumah dan bisnis milik mendiang kakaknya. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, Sang Gu perlahan mulai memahami dunia Geu Ru dan juga makna dibalik profesi Pembersih Trauma. Dalam hal ini, baik Sang Gu dan Geu Ru sama-sama belajar dari berbagai cerita kehidupan yang mereka dapatkan ketika membersihkan kamar orang meninggal.

Netflix

Sejak ayahnya meninggal, Han Geu Ru pun meneruskan perusahaan kecil milik ayahnya yang bernama Move to Heaven. Dibantu oleh pamannya, Cho Sang Gu dan sahabatnya Yoon Na Mu (Hong Seung Hee), mereka bersama-sama berusaha memberikan yang terbaik untuk kerabat atau orang-orang yang ditinggalkan oleh mendiang yang bersangkutan.

***

Kisah yang Relate dan Hangat

Mangangkat kisah tentang profesi penghapus trauma, Move To Heaven menyajikan banyak kisah hangat dan mengharukan. Dari kisah yang disajikan, drama ini mengajak para penontonnya untuk lebih peka dan peduli terhadap orang-orang di sekitar.

Diakui Lee Je Hoon, ia bahkan menitikkan air mata sejak pertama kali membaca naskahnya. “Sungguh menakjubkan berapa banyak cerita dalam naskah beresonansi dengan saya meskipun saya tidak secara pribadi mengalaminya dan saya tidak bisa menghentikan air mata," katanya dalam press conference.

Dari semua kasus yang ada di drama ini, sangat relate sekali dengan kehidupan kita sehari-hari. Seperti, bagaimana seseorang sangat bekerja keras untuk bisa jadi karyawan tetap, orang tua yang ditinggalkan oleh anak-anaknya saat tua, punya pacar yang posesif dan toxic, hingga pasangan lansia yang setia hingga akhir hayat. Every episode in this drama punya fokus cerita atau kasus yang berbeda-beda, dan bisa jadi kehidupan kita relate dengan salah satu atau lebih kasus yang diceritakan.

Karena merasa relate, so you can immediately feel sad when watching this drama.

Kehidupan Diperhatikan dalam Kotak

Move to Heaven menawarkan keseimbangan yang rumit antara penderitaan orang-orang yang telah pindah dan mereka yang ditinggalkan. Ini mengeksplorasi, dengan nuansa yang luar biasa, konsep trauma— dari prosedur literal 'pembersihan trauma', hingga cobaan berat masing-masing keluarga saat mereka melihat barang-barang pribadi almarhum, bahkan hingga rasa sakit mendalam Geu Ru dan Sang Gu dari mereka. masa kanak-kanak atau tarik-ulur terus-menerus antara menemukan diri sendiri di dunia yang sebaliknya tidak baik.

Move To Heaven juga menawarkan problematisasi berlapis dari gagasan kotak. Kotak kuning yang merangkum kehidupan seseorang adalah gambaran puitis tentang betapa rapuhnya kehidupan. Saat Geu Ru dan Sang Gu mengantarkan barang-barang sisa, mereka mengetahui rahasia perjuangan orang yang meninggal dan bagaimana mereka berurusan dengan kehidupan yang terkurung, bisa dikatakan; meminta pemirsa untuk memikirkan kembali persepsi kita tentang siapa kita versus siapa kita seharusnya. Dan akhirnya, setiap ruangan yang dibersihkan oleh perusahaan dapat dilihat sebagai kotak lain di dalam dan dari dirinya sendiri— tempat di mana kita tidur, makan, dan menjalani hari-hari kita hanyalah kurungan lain yang merangkum keberadaan kita, ditingkatkan menjadi empat dinding dan satu pintu.

Secara keseluruhan, Move To Heaven mengedepankan kebenaran ini: dalam kematian, kita menyadari betapa pentingnya hidup.

Tidak Ada yang Abadi di Dunia Ini

Karena Move to Heaven adalah jasa membersihkan barang-barang orang yang sudah meninggal, maka sudah pasti pada tiap kasusnya ada sosok yang meninggal dalam drama ini.

Saat nonton, make us aware kalau memang di dunia ini enggak ada yang abadi. Kita pasti ditinggalkan atau justru yang meninggalkan, dan ini sudah jadi hukum alam karena semua orang pasti ditakdirkan untuk meninggal suatu saat nanti. So a reminder for ourselves too, bahwa selama hidup di dunia ini maka harus banyak berbuat kebaikan karena ketika meninggal tidak ada barang yang bisa kita bawa. Semua akan ditinggal di dunia ini, dan hanya kenangan serta amal baik dan buruk yang kita bawa ke surga.

Jangan Menyesal Sebelum Semuanya Terlambat

Hampir di semua cerita atau kasus dalam drama ini membuat kita menyadari kalau kita harus menghargai orang-orang yang ada di sekitar kita selagi mereka hidup. Kalau mereka sudah tidak ada, yang ada nanti hanya penyesalan kalau kita menyia-nyiakan kesempatan untuk berbuat baik pada mereka. Tidak hanya keluarga, sahabat atau pacar saja, tapi juga orang-orang yang tinggal di sekitar seperti tetangga bahkan satpam yang jaga komplek rumah.

Trust me, setelah nonton ini kita pasti jadi bisa lebih menghargai orang lain dan kalau menyadari punya rasa salah sebaiknya langsung meminta maaf ya.

“Mencintai Seseorang Tidak Memalukan”

Pada salah satu episode menceritakan di mana isu homoseksual menjadi topik utamanya. Melalui sudut pandang Geu Ru, hubungan antara dua orang laki-laki ternyata sama sekali tidaklah masalah bahkan Geu Ru sampai tidak memahami alasan orang tua Almarhum menentang hubungan percintaan putranya tersebut. Terkait hal ini, Sang Gu menjawab bahwa orang tua Almarhum merasa malu karena kisah percintaan anaknya berbeda dibandingkan kebanyakan orang.

Berbeda pandangan, Geu Ru menyampaikan, “seharunya malu tak bisa mencintai. Mencintai seseorang tak memalukan”. Sikap defensif Geu Ru ini didorong oleh pengalaman yang sama antara dirinya sebagai penyandang asperger dengan tokoh Jong Song Hyun dan Ian Park sebagai homoseksual. Karena pada hakikatnya, berbeda bukanlah berarti sebuah kesalahan.

***

Berdasarkan alur ceritanya, you must know that this Korean drama akan punya banyak pesan moral pada setiap episodenya. Yup, secara garis besar, pesan yang ingin disampaikan Move to Heaven adalah betapa pentingnya keberadaan keluarga dalam kehidupan kita. Selain itu, serial ini juga mengajarkan untuk tidak menilai orang dengan mudahnya, karena pasti mereka punya cerita yang tidak kita ketahui.

Penonton akan dibuat terharu dengan perjuangan Geu Ru yang mencoba hidup tanpa seorang ayah dan ibu, juga akan dibuat tertawa dengan tingkah Sang Gu yang masih bingung dengan sikap Geu Ru. Meski terkesan kasar dan tidak peduli pada Geu Ru, namun Sang Gu selalu menuruti apa yang Geu Ru inginkan dan membantunya. Hal ini membuat penonton tidak sabar dengan kedekatan mereka nantinya.

In essence, Move to Heaven is a recommendation for those of you who need family viewing, warm your mood, and make love grow well. Good to others and above all to God.

Aside from that, Move To Heaven merupakan drama yang memiliki cerita unik dan berbeda yang belum pernah kita sebagai pecinta drama temukan di drama-drama Korea sebelumnya. Menyajikan beragam kisah menyentuh tentang kehidupan manusia yang beragam dan kadang terjadi di kehidupan nyata. And for sure, siapkan tisu untuk menonton ya!

✩ XOXO 

Comments

Popular Posts